akibat-transfusi-darah-sepuluh-anak-pakistan-terjangkit-hiv

 

Sepuluh anak di bawah umur di Pakistan terinfeksi virus HIV setelah menerima transfusi darah dari pasien terkena AIDS. Ini kasus cukup mengejutkan menyusul kecaman warga atas buruknya penyaringan para pendonor darah.

Situs asiaone.com melaporkan, Kamis (4/12), anak-anak ini usia sekitar 5-16 tahun menderita kelainan darah bernama medis Herediter Thalassemia mengharuskan pasien menjalani transfusi darah rutin.

Menteri Kesehatan Nasional Saira Afzal Tarar kaget dengan kasus ini dan berjanji menyelidikinya. “Saya telah berusaha melaporkan kejadian ini terhadap pemerintah. Orang-orang bertanggung jawab akan diukum sangat berat,” ujar Tarat.

Namun apa lacur, pemerintah baik tingkatan federasi maupun provinsi Pakistan masih lemah dalam penanganan pendonor darah. Tidak ada seleksi ketat hingga siapa pun bisa memberikan darah mereka.

Wakil Rektor dari Institut Ilmu Pengobatan Pakistan Javed Akram mengutuk mereka yang memberikan darah tercemar HIV demikian juga dengan Dokter Yasmin Rashid dari Federasi Thalassemia. Mereka tak mengeri padahal anak-anak ini melakukan tranfusi untuk bertahan dari penyakit namun malah memberikan penyakit lain bakal ditanggungnya seumur hidup.

Pemerintah telah memberikan pengobatan gratis bagi penderita Thalassemia dan HIV-AIDS. (merdeka.com)http://www.merdeka.com/dunia/akibat-transfusi-darah-sepuluh-anak-pakistan-terjangkit-hiv.html

Previous articleMulai 14 Desember, Menteri Susi tenggelamkan kapal asing ilegal
Next articleHari ini Menteri Susi akan tenggelamkan kapal Vietnam