Inhil – Anggota Polsek Tembilahan Hulu aktif menjalin sinergitas dengan masyarakat Kecamatan Tembilahan Hulu dalam upaya menjaga kondusifitas di masyarakat pasca Pemilu 2024.
Hal itu berdasarkan Program Prioritas Kapolri No.VII Poin 32 tentang Penguatan Harkamtibmas dan pergelaran personil berseragam pada daerah rawan kejahatan serta dalam rangka pelaksanaan OMB ( Ops Mantap Brata ) Lancang Kuning 2023-2024″.
Kanit Binmas Polsek Tembilahan Hulu Ipda Ediyanto melakukan cooling sistem pasca pemilu 2024 di Desa Pulau Palas Kecamatan Tembilahan Hulu, Kamis (21/03) 2024).
Ipda Ediyanto mewakili Kapolsek Tembilahan Hulu, AKP Ricky Marzuki menegaskan komitmennya untuk menciptakan suasana yang kondusif di tengah-tengah masyarakat pasca pelaksanaan Pemilu 2024.
“Kami terus melakukan berbagai upaya, seperti sosialisasi, edukasi, kunjungan ke seluruh lapisan masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas di wilayah kecamatan Tembilahan Hulu,” ujarnya.
Dalam setiap kegiatan sosialisasi dan edukasi, Kapolsek Tembilahan Hulu berfokus pada pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan di antara masyarakat, serta mendorong untuk menyelesaikan segala perbedaan atau konflik secara musyawarah dan dialogis.