Tembilahan, -Kapolres Indragiri Hilir AKBP Farouk Oktora, S.H., S.I.K., melalui Kasat Lantas AKP Fandri, S.H., menyampaikan bahwa Satlantas Polres Inhil mengadakan Rapat Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan di Polres Inhil.
Rapat ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, di antaranya Kadishub Kabupaten Inhil yang diwakili oleh Kepala UPTD Terminal dan Parkir Dinas Perhubungan, Pasi Ops Kodim 0314 Inhil yang diwakili oleh Serka Andri, perwakilan Dinas Perdagangan H. Tarudin, Kasat Pol PP Januari Saputra, perwakilan Dinas PUPR Kuswadi, Dinas Kesehatan M. Yunus, Subdenpom 1/32 Roby Prayoga, serta Jasa Raharja Nugroho Devrianto.
Dalam rapat tersebut, Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora menekankan pentingnya sinergi lintas sektor untuk menghadapi libur panjang. “Kami berharap seluruh pihak terkait dapat bekerja sama dalam mengambil langkah-langkah pencegahan guna menciptakan keamanan dan kelancaran lalu lintas, terutama di jalan raya, tempat ibadah, dan lokasi wisata,” ujar Kapolres.
Satlantas Polres Inhil menyampaikan akan mendirikan Pos Pantau di Kecamatan Kempas untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, serta menyediakan lokasi checkpoint untuk patroli. Selain itu, stakeholder diharapkan dapat berkolaborasi untuk memastikan kondisi lalu lintas tetap kondusif selama libur panjang.
Rapat juga membahas rencana sosialisasi dan penertiban Pasar Subuh di Jalan Sudirman, Tembilahan. Masalah pedagang yang menggunakan badan jalan dan parkir kendaraan yang tidak teratur menjadi perhatian karena mengganggu kelancaran lalu lintas. Dalam rapat disepakati bahwa tim gabungan akan turun langsung ke lapangan untuk melakukan sosialisasi dan penertiban di kawasan tersebut.
“Kami juga akan fokus menertibkan lokasi Pasar Subuh di Jalan Sudirman agar tidak mengganggu arus lalu lintas. Semoga dengan langkah ini, ketertiban dan kelancaran di lokasi tersebut dapat tercipta,” tambah Kapolres.
Semoga langkah-langkah yang dilakukan bersama ini dapat menciptakan solusi untuk ketertiban dan kelancaran lalu lintas, khususnya di Pasar Subuh Jalan Sudirman, Tembilahan.