Walau Sempat diguyur hujan deras, namun tidak mengurangi antusias masyarakat Kundur untuk memenuhi lapangan balai pemuda dan olah raga, untuk menyaksikan secara langsung pembukaan MTQ Kecamatan Kundur.

Hal tersebut juga diakui oleh sekda kabupaten Karimun T.S Arif Fadillah dalam sambutannya acara pembukaan MTQ. Arif kagum atas antusias masyarakat Kundur untuk kegiatan keagamaan, yang selalu di penuhi  pengunjung.

“Dari dulu, saya tau. Kecamatan Kundur adalah salah satu kecamatan yang ada di Karimun, dimana setiap ada acara keagamaan, di Kundur ini selalu dipenuhi pengunjung”.

“Antusias masyarakat, terhadap kegiatan keagamaan, sangat tinggi. Sehingga mampu melahirkan qori qoriah hingga ke tingkat nasional”. Ujar Arif.

Arif juga menambahkan, antusias masyrakat Karimun uuntuk kegiatan keagamaan sehingganya mampu untuk Kabupaten Karimun mendapatkan rekor muri.

1. Telah Me Wisuda Santri sebanyak 6.666 santri
2. Pawai takruf terbanyak yang berjumlah 24.000 peserta
3. telah membangun tugu MTQ, sebagai tanda penghargaan kepada qori dan qoriah.

Dengan mengambil tema “Mari kita bangun masyarakat Kundur yang Qur’ani”. Mewakili Bupati Karimun, H Aunur Rafiq, Sekda Karimun, T.s Arif Fadillah memukul beduk sebagai tanda telah dibukanya MTQ Kecamatan Kundur tahun 2016. Yang di dampingi camat Kundur, Sukari, beberapa anggota DPRD Karimun, serta forum kordinasi Kecamatan Kundur lainnya.

Acara di akhiri dengan kunjungan sebanyak 65 bazar yang memenuhi jalan utama Tanjungbatu. Mulai dari akau tanjungbatu, hingga di depan kantor BRI.

Previous articleSetelah Soeharto tak ada tokoh yang bisa satukan Golkar
Next articlePara Pelajar Sekolah Dasar di 6 Desa dan Kelurahan, Terima Bantuan Dana Sosial