Sawang – Seorang pria remaja berinisial Ar, warga Prayun, Kundur Barat, kedapatan maling kotak amal di surau Darussalam, KM 14 desa Sawang Selatan, Kamis, (12/08/2021). Pelaku berhasil dikejar oleh sejumlah masyarakat setempat dan beruntung tidak dihakimi massa.

Informasi yang diperoleh Kundur News, kejadian bermula ketika seseorang melihat Ar membawa kota amal keluar dari surau tersebut dan pergi dengan mengendarai sepeda motor. Merasa curiga, saksi itupun membertahukan kepada warga yang lain sehingga Ar dilakukan pengejaran.

Pengejaran oleh warga berlangsung dramatis, Ar akhirnya berhasil diamankan beserta kotak amal di jalan Urung KM 14, Sawang Selatan.

Ar saat diamankan warga setempat di Jalan Urung, KM 14 Sawang Selatan
Ar saat diamankan warga setempat di Jalan Urung, KM 14 Sawang Selatan

Sekdes Sawang Selatan, Puryanto, membenarkan kejadian tersebut. Dikatakannya, pelaku saat ini telah dibawa warga ke Mapolsek Kuba, untuk diamamankan.

“Pelaku sudah dibawa warga ke Polsek Kuba/Kuta, untuk diamankan,” kata Puryanto.

Tidak dapat diketahui pasti berapa jumlah uang yang ada di kotak amal tersebut.*

Previous articleBupati Karimun dan Sekda Terima Penghargaan Bintang Veteran Dari LVRI
Next articleDPC Partai Hanura Serahkan Bantuan Warga Seberas yang Rumahnya Terbakar