Enok – Dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Tanah Merah, Koptu Muhammad Adrian, melaksanakan patroli rutin di wilayah rawan kebakaran yang berada di Desa Rantau Panjang, Kecamatan Enok, Kabupaten Indragiri Hilir. Senin (14/4/2025).
Patroli kali ini dilakukan pada titik koordinat -0°30’37”, 103°10’48”, dengan ketinggian 5,5 meter dan arah 189°, yang diketahui sebagai salah satu area rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah tersebut.
Koptu Muhammad Adrian menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk mendeteksi dini potensi Karhutla, serta memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar.
“Kami terus melakukan pemantauan di titik-titik rawan serta mengajak masyarakat untuk peduli dan ikut menjaga lingkungan,” ujarnya di sela-sela patroli.
Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen TNI melalui para Babinsa dalam mendukung program pemerintah dalam mengantisipasi dan menanggulangi Karhutla, khususnya di wilayah-wilayah yang memiliki potensi kebakaran tinggi.