Teluk Belengkong — Babinsa Koramil 06/Kateman, kodim 0314/Inhil kopda Ferry Sinaga melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dalam rangka pembukaan turnamen volly ball SE GHS 2 Cup di desa Hibrida Mulya, Kecamatan Teluk Belengkong, kabupaten Indragiri Hilir, Sabtu (18/2/2023) pagi.

 

Saat dikonfirmasi awak media kopda Ferry Sinaga menyampaikan kepada para peserta lomba agar menjunjung serta mengutamakan sportifitas, kepada para suporter dan penonton agar menjunjung tinggi tali silaturahmi kekeluargaan antar sesama dan wasit bertindak adil dan netral.

 

Lanjut Babinsa, kegiatan turnamen Voli ini sebagai ajang untuk mengembangkan bakat dan memajukan olahraga voli di wilayah desa Hibrida Mulya, serta untuk menarik minat para pemuda untuk lebih mencintai olah raga voli.

 

“Turnamen ini merupakan olah raga yang bertujuan diantaranya untuk menyehatkan dan menjaga kebugaran badan, maka kerjasama semua tim dan masyarakat untuk turut serta membantu kelancaran dan ketertiban kegiatan menjadi prioritas utama sehingga tercipta suasana yang tertib, lancar dan aman,” pungkasnya.

Previous articleMelalui Komsos, Babinsa Kopda Abdul Haris Ciptakan Keakraban dengan Warga Binaan 
Next articleKecamatan Air Batu Raih Juara III Kecamatan Terbaik Tingkat Provsu