Pelangiran, — Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, Babinsa Koramil 10/Pelangiran, Kopda Kerius Zai, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama para tokoh masyarakat di Kelurahan Pelangiran, Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Indragiri Hilir. Sabtu (26/4/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas Babinsa dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaannya. Dalam kesempatan tersebut, Kopda Kerius Zai menyampaikan pentingnya menjaga hubungan silaturahmi, baik antar sesama warga maupun dengan pihak TNI, khususnya Babinsa, guna menciptakan lingkungan yang aman, tentram, dan harmonis.
“Babinsa adalah cerminan TNI di mata masyarakat. Oleh karena itu, kehadiran Babinsa harus menjadi teladan dan perekat antara TNI dan rakyat,” ujar Kopda Kerius Zai.
Ia juga mengingatkan kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat agar turut berperan aktif dalam membina generasi muda, terutama agar mereka terhindar dari bahaya narkoba dan aksi tawuran yang merugikan diri sendiri maupun masyarakat luas.
Lebih lanjut, Babinsa mengimbau agar masyarakat tidak segan melaporkan setiap kejadian atau potensi gangguan keamanan di lingkungan mereka kepada Babinsa. Hal ini bertujuan agar setiap permasalahan dapat ditangani dengan cepat, sehingga situasi kondusif tetap terjaga.
“Dengan komunikasi yang baik antara masyarakat dan Babinsa, ketenangan serta kedamaian akan terus terpelihara di tengah masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para tokoh masyarakat yang hadir, yang berharap sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terus terjalin erat demi kemajuan dan keamanan bersama.