Pelangiran, — Babinsa Koramil 10/Pelangiran, Pratu Mukhlis, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga di desa binaannya yang terletak di Kecamatan Pelangiran. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat sekaligus memantau kondisi keamanan di wilayah tersebut. Selasa (29/4/2025).
Dalam keterangannya, Pratu Mukhlis menyampaikan bahwa melalui Komsos, Babinsa dapat lebih mengetahui situasi dan perkembangan yang terjadi di tengah masyarakat. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada warga atas kerja sama dan komunikasi yang terjalin selama ini.
“Kami sangat berterima kasih karena masyarakat selalu menjaga komunikasi, baik antarwarga maupun dengan Babinsa. Hal ini membuat lingkungan desa tetap aman, nyaman, dan kondusif,” ujarnya.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya nyata TNI dalam menjalin kemanunggalan dengan rakyat, serta menunjukkan komitmen Babinsa dalam menjaga stabilitas dan ketentraman di wilayah tugasnya.