Tanah Merah — Babinsa Koramil 02/Tanah Merah (TM), kodim 0314/Inhil. Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Tahap 1 dan 2, tahun 2023 kepada masyarakat yang kurang mampu, bertempat di agen BRI link, bapak Alwi Desa Tekulai Bugis, Kecamatan Tanah Merah, kabupaten Indragiri Hilir, Jum’at (10/3/2023) pagi.

 

“Warga penerima bantuan diharapkan dapat memanfaatkan bantuan tersebut untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga,” ujarnya.

 

“Dengan bantuan yang berikan secara cash, Adapun uang yang di terima Rp 400.000/kk untuk 2 bulan, tentunya pemerintah memiliki tujuan masyarakat penerima dapat berbelanja bahan pokok sesuai dengan kebutuhan rumah tangga mereka, lebih fleksibel” tambah Serda Agusmi Harianto.

 

Program Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) bertujuan untuk meningkatkan akses rakyat miskin akan pemenuhan makanan bergizi seimbang, mendorong kegiatan pemberdayaan ekonomi rakyat dan memberi akses jasa keuangan dan tentu saja mengefektifkan anggaran.

 

Ia juga mengatakan, bahwa pendampingan dan pengamanan dalam penyaluran bantuan tersebut, bertujuan agar pelaksanaannya berjalan tertib, lancar dan aman.

 

“Dengan adanya pembagian BPNT kali ini, diharapkan dapat meringankan beban hidup bagi warga masyarakat yang kurang mampu dalam mengahadapi perekonomian yang sulit, sehingga roda perekonomian dapat pulih kembali. Dengan begitu warga dapat menjalani aktivitas seperti biasa,” tandasnya.

 

Tampak hadir dalam acara kegiatan tersebut Agen BRI link,Bpk Alwi, Babinsa Tekulai,Serda Agusmi Harianto, Warga penerima BPNT.

 

Untuk diketahui Jumlah penerima Dana BPNT Adapun jumlah penerima BPNT sebanyak, Desa Tekulai Bugis 97 kpm, Tekulai Hilir 152 kpm.

Previous articleMasuk ke Sekolah, Babinsa Koptu Ferry Sinaga Berikan Materi Wasbang di SMPN 1 Hibrida Jaya 
Next articleSerda M Ade P Babinsa Koramil 02/TM Giat Komsos di Pos Kampung Pancasila