beban_guru_dan_pengembangannya_2“Saya yang diberikan kepercayaan menjadi ketua panitia BIMTEK Penguatan Implementasi Kurikulum 2013 oleh MGMP-SMP Kecamatan Siantan Selatan menyadari, walaupun sebagian besar guru-guru di Kecamatan Siantan Selatan berada di daerah 3T (Terdepan, Terpencil dan Terluar), tentunya dengan segala keterbatasan baik sarana-prasarana, minimnya SDM (tenaga pengajar), rentang jarak dengan ibu kota Tarempa.

Namun demikian, kami bersama dengan guru-guru yang lain mempunyai optimis dan penuh keyakinan, karena dengan modal semangat dan kemauan serta demi mencerdaskan anak bangsa yang tidak ingin ketinggalan dengan program-program Disdikpora KKA, lebih-lebih himbauan dari Kemendikbud untuk pelaksanaan kurikulum 2013 adalah  suatu keharusan untuk dilaksanakan pada tahun pelajaran 2017/2018 untuk kelas VII SMP, maka perlu mempersiapkan sejak dini.” Ungkap Andry

Lebih lanjut, guru yang mempunyai nama lengkap Andry Wijayanto mengatakan, Bimtek dengan jumlah peserta kurang lebih 55 ini bisa menjadi starting point (langkah awal) dan reinforcement (penguatan) pada saat pelaksanaan kurikulum 2013 tahun pelajaran 2017/2018 mendatang. Walhasil, kita berharap dukungan pihak terkait untuk bersinergi dan bekerjasama dalam pengembangan diri dan kompetensi guru di masa yang akan datang, sehingga upaya meminimalisir temuan tehadap guru-guru yang mengeluh persoalan-persoalan teknis ataupun nonteknis, bahkan beralasan tidak adanya perangkat pembelajaran ketika akan mengajar, karena belum pernah memperoleh materi atau pelatihan kurikulum 2013 menjadi sesuatu yang bisa dihindari. * (FD/D)[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

1
2
Previous article10 Kapal Pencuri Ikan Diledakkan
Next articleWakil Bupati Karimun Anuar Hasyim Tutup Turnamen Sepak Bola Durai Terbuka