KARIMUN – Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Karimun menggelar khataman Quran di rumah dinas Bupati, Minggu (20/5).

Khataman itu dilaksanakan setelah para ibu-ibu yang tergabung didalam BKMT Kabupaten Karimun menggelar tadarus bersama sejak Jumat kemarin (18/5) hingga Minggu (20/5) yang diakhiri dengan khataman bersama.

Wakil Ketua BKMT Kabupaten Karimun, Sensissiana mengatakan, kegiatan tadarus Al-Quran secara bersama-sama dengan para pengurus BKMT di awal ramadhan merupakan agenda rutin setiap tahunnya, yang digelar BKMT dengan diakhiri khataman.

“Di acara khataman kita juga menggelar bagi-bagi paket sembako yang disebar di beberapa Kecamatan, dengan menyasar untuk masyarakat kurang mampu,” kata Sensis.

Dengan kata lain, pada kegiatan rutin itu tidak hanya digelar tadarus dan khataman Quran, tapi juga diselingi dengan kegiatan sosial bagi masyarakat tak mampu.

Sedangkan jumlah paket yang dibagikan belum dapat ditotal, karena tim masih melakukan pendataan dan mengecek agar tidak berbenturan dengan pihak lain seperti PKK dan lainnya yang juga membagikan paket sembako. Sehingga bagi yang telah mendapatkan sembako akan diganti dengan penerima lainnya.(*)

Previous articleKeterangan Kapten KM Bukit Raya, Hingga Air Masuk Setinggi 1,8 Meter
Next articleDPRD Karimun Hentikan Pengoperasian PT Grace Rich Marine, Banyak Izin Yang Tak Dilengkapi dan Tak Pernah Hadir Saat Hearing