ASAHAN – Bupati Asahan H. Surya BSc mengikuti Konferensi Cabang ke XXIV Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Kabupaten Asahan di Hotel Marina, (29/08/2023). Turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Dinas Kominfo, Mewakili Dandim 0208/AS, Mewakili Kapolres, Mewakili Kakan kemenag, PKC PMII Sumatera Utara, Ketua Bawaslu Asahan, Ketua KPU Asahan, Ketua PC NU Asahan serta tamu undangan lainnya
Dalam sambutannya, Ketua PC PMI Asahan Mawal Aisyah Harahap mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bupati Asahan beserta rombongan. Ketua juga mengatakan agenda tahunan ini untuk mewujudkan gagasan baru yang akan dibawa di kepengurusan mendatang.
Nawal selaku ketua cabang mengharapkan KONFERCAB ini bisa terlaksana sesuai aturan dan kondusif agar evaluasi kinerja cabang selama satu kepengurusan bisa maksimal dan mampu melahirkan bibit pengurus baru DPC PMII yang progresif revolusioner.
Sementara itu, Ketua PK PC PMII Asahan Ustad Raja dedi hermansyah mengucapkan selamat kepada Peserta konferensi, di sertai ucapan selamat berkompetisi bagi calon-calon ketua Cabang Palajar Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Asahan.
Di tempat yang sama, Bupati Asahan H. Surya BSc mengucapkan selamat atas pelaksanaan Konferensi cabang ke – XXIV, PMII Kabupaten Asahan, Semoga Konferensi ini berjalan lancar serta menghasilkan keputusan – keputusan yang terbaik.
Bupati berharap momentum Konfercab ini menjadi bagian dari upaya segenap pengurus dan anggota PMII untuk melakukan Evaluasi, Koordinasi, dan Rekonsiliasi, khususnya dalam menetapkan program – program yang dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan PMII, masyarakat maupun daerah khususnya di Kabupaten Asahan. ” Melalui pelaksanaan Konfercab ini, semoga akan lahir pemimpin yang berjiwa demokratis, memiliki kapabilitas serta amanah menjalankan program – program oraganisasi ” Ujar Bupati.(Bg)