Foto bersama dengan penerima sembako untuk kaum dhuafa di Kecamatan Belat, disejalankan dengan safari ramadhan, Selasa malam (14/5)

KARIMUN – Bupati Karimun Aunur Rafiq melakukan safari ramadhan di Desa Sebele Kecamatan Belat, Selasa malam (14/5).

Dalam agenda tersebut disejalankan dengan penyerahan bantuan paket sembako gratis bagi kaum dhuafa.

“Ada 1000 paket sembako yang kita sediakan, untuk dibagikan ke 12 Kecamatan se Kabupaten Karimun,” jelas Rafiq dalam sambutannya di Masjid As Syuhada Desa Sebele Kecamatan Belat.

Sempena bulan suci ramadhan dan mendekati hari raya Idul Fitri, masyarakat diminta tidak panik atas kondisi sembako yang kian melambung.

“Sembako tetap tersedia dan pasokan tetap aman, hanya harganya tak stabil dan ini merupakan hukum pasar,” jelas Rafiq lagi.

Pemerintah kata Rafiq lagi, akan melakukan bazar sembako dengan harga yang sama dari para distributor.

“Harga dari bazar sembako dijual dengan harga distributor. Lokasi bazar kita pusatkan di tiga pulau. Seperti di Pulau Karimun, Kundur dan Moro,” kata Rafiq.(*)

Previous articleSafari Ramadhan Di Desa Kiabu, Masyarakat Ingin Sarana Pendidikan Setingkat SMA
Next articleRapat Penetapan Legalitas Hukum Batas Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas