Bupati-Buka-Turnamen-Futsal-Hardi-S-Hood-Cup-II

Kundur News – Tanjungbatu – Pembukaan Turnamen Futsal Hardi S Hood Cup II 2017 dilangsungkan di lapangan Forza Futsal, jalan besar Sawang Kelurahan Tanjungbatu Barat Kecamatan Kundur, Jumat malam 10-12 Oktober 2017. Mendatang. Turnamen selama tiga hari berturut-turut itu dibuka oleh Bupati Karimun, H Aunur Rafiq.

BACA: SMAN 2 Kundur Juara Pertama Kundur Cup II

“Saya harapkan agar banyak melakukan kompetisi. Silakan bertanding dengan sportif dengan kualitas yang bagus. Sehingga memberikan tontonan yang menarik,” ungkap Rafiq.

BACA :  Update Kasus Dugaan Perzinahan, Bupati Karimun Akan Panggil Kades Sungai Ungar Utara

Perhelatan Hardi S Hood Cup II ini akan mempertemukan 32 klub futsal yang ada di Provinsi Kepri. Untuk memperebutkan hadiah jutaan rupiah dan tropi.

“Kita sangat mendukung sepenuhnya dengan kegiatan ini, karena sangat positif, sekaligus pada secara bersamaan dapat mendorong pemuda-pemuda ini agar tidak berfikir dan tergoda untuk melakukan hal-hal yang negatif, yang paling mendasar adalah menangkal bahaya penggunaan narkoba. Mari kiya mengkampanyekan bahwa “Pemuda Anti Narkoba” yang sudah sangat baik dan positif namun yang kita harapkan dengan kegiatan sepertilah”, kata Hardi S Hood  Wakil Letua DPD RI Asal Kepri.

BACA :  Update Kasus Dugaan Perzinahan, Bupati Karimun Akan Panggil Kades Sungai Ungar Utara

Lebih Lanjut  Hardi,  mengatakan turnamen futsal untuk kita berikan kesempatan mereka untuk menyalurkan hobi dan ajang pengembangan bakat olahraga terutama futsal, tetapi kita pun akan menyeleksi talenta-talenta berprestasi yang mereka miliki untuk bisa dibina dan disalurkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi.

“Saya juga punya harapan kedepan nanti dengan kegiatan ini dapat punya tim futsal Hardi Hood setelah dilakukan seleksi terlebih dahulu, ” ujar Hardi.*

Previous articleHari Pahlawan, Petugas Berseragam Sebagai Pahlawan
Next article35.000 Buruh Batam Minta Hapus PP 78 Tentang Pengupahan