Inhil – Bupati Indragiri Hilir HM Wardan bertindak selaku inspektur upacara di Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke di depan kantor Bupati Jalan Akasia Tembilahan Selasa (17/8/21).

Upacara peringatan HUT RI ke 76, dilaksanakan masih dalam suasana pandemi Covid-19, diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dan seluruh jajaran forkopimda kabupaten Indragiri Hilir.

Bupati Inhil HM Wardan mengatakan peringatan HUT RI yang ke 76 ini adalah salah satu wujud rasa syukur atas perjuangan para pahlawan yang rela berkorban untuk negeri hingga mencapai kemerdekaan.

“Alhamdulilah wasyukurilla kita baru saja selesai melaksanakan upacara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76 dengan pengibaran bendera, diikuti oleh seluruh jajaran forkopimda instansi terkait para veteran, dan seluruh peserta upacara yang saat ini dapat terlaksana dengan baik khidmat,

Tentunya hari ini kita pelaksanaan upacara ini wujud rasa syukur, atas perjuangan pengorbanan para syuhada, para pejuang-pejuang kita yang telah mengorbankan tidak hanya jiwa harta dan nyawa dengan tetesan air mata dan lain sebagainya sehingga bisa mengantarkan negara kita ini negara yang berdaulat dan negara yang merdeka,” kata Bupati Inhil HM Wardan saat diwawancarai awak media, Selasa (17/8)21).

Bupati menambah sebagai generasi penerus bangsa semestinya harus membangun negeri ini dengan mengisi kemerdekaan dengan pembangunan dan hal-hal baik lainnya.

“Tentunya kita sebagai generasi penerus melanjutkan cita-cita mereka agar apa yang menjadi cita-cita mereka dalam rangka kemerdekaan itu kita isi dengan kegiatan-kegiatan pembangunan, kita isi dengan kegiatan-kegiatan baik, dalam rangka membangun Negara kita bangsa kita, termasuk daerah kabupaten Indragiri Hilir,” ujarnya.

Maka untuk itu, melalui kesempatan yang berbahagia ini atas nama pimpinan pemerintah kabupaten Indragiri Hilir Inhil, ia menyampaikan penghargaan dan ucapan terimakasih kepada semua pihak, yang hari ini telah dapat melaksanakan kegiatan-kegiatan program telah mendukung kegiatan pemerintahan, sehingga program-program yang dilaksanakan ini dapat terlaksana dengan baik sukses dan lancar.

“Begitu juga pada saat kondisi sekarang ini, di mana bangsa dan negara bahkan dunia sedang dilanda wabah pandemi Covid-19, jadi kita sudah berupaya semaksimal mungkin kita melihat selama hampir 2 tahun ini kita berusaha semaksimal mungkin,
agar daerah kita negara kita terlepas dari berkembangnya pandemi Covid-19 ini, maka untuk itu, saya selalu menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa selalu disiplin dalam menggunakan protokol kesehatan dengan kebersamaan kita semua mudah-mudahan daerah kita kabupaten Indragiri Hilir terlepas dari pandemi Covid-19,” imbuhnya.*

Previous articleSatresnarkoba Polres Anambas Amankan 3 Orang Pria Pengguna Narkoba Jenis Sabu
Next articleTak Pakai Masker, 26 Warga Degil di Test PCR Secara Acak