Anambas – Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris, membuka Seleksi Ujian Masuk Perguruan Tinggi STIT Hidayatullah dan Batam Tourism Politechnic di SMP Negeri 1 Tarempa, Selasa (14/05/2019).
Dalam sambutannya bupati mengucapkan terimakasih kepada pihak penyelenggara atas terselenggaranya penyeleksian tersebut. Dikatakannya, hal itu bukti keseriusan Pemerintah Daerah dalam meningkatkan kualitas jenjang pendidikan yang Lebih tinggi bagi putra – putri daerah di Kabupaten Kepulauan Anambas.
Adapun jumlah peserta yang mengikuti kegiatan seleksi sebanyak 63 orang, 34 orang peserta seLeksi Batam Tourism Politechnic dan 29 orang peserta seleksi STIT Hidayatullah Batam. Untuk 5 peserta dengan nilai terbaik di masing-masing pilihan perguruan tinggi nantinya akan mendapatkan beasiswa dari Pemerintah Daerah.
Bupati berpesan kepada seluruh peserta ujian agar dapat mengikuti dengan sungguh-sungguh penuh optimistik dan yakin akan menjadi yang terbaik.
“Sehingga kedepan kita dapat memberikan kontribusi bagi daerah ini misal bagi yang luLus daLam bidang keagamaan dapat menjadi penyuluh-penyuluh agama bagi masyarakat di Anambas, dan bagi yang luLus bidang kepariwisataan bisa mengembangkan pariwisata dan investasi di daerah Kita ini, mengingat Anambas merupakan Best Tropical Island Yang pernah dinobatkan oleh CNN, pada beberapa waktu LaLu,” ujar Abdul Haris.
Pada kesempatan itu Bupati juga menyampaikan anggaran pendanaan Pemerintah Daerah kedepannya terkait dana pendidikan.
“Insya Allah Pemerintah daerah akan semakin berkonsentrasi untuk dapat memberikan beasiswa 10 orang di masing-masing Perguruan Tinggi, dan kita akan mengupayakan ini menjadi Kegiatan Tahunan,” tutupnya.*