Bimtek Nasi Uduk dari Disdukcapil dan DPMD Inhil

Inhil – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukpencapil) bersinergi dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) kabupaten Indragiri Hilir, menggelar Bimtek (Bimbingan teknis) Nasi Uduk di Hotel Inhil Pratama, Tembilahan, Kamis (10/6/21).

Fahmi Yandri selaku panitia pelaksana menuturkan bimtek tersebut diselenggarakan mulai hari ini hingga hari Selasa (15/6/21).

“Dari 19 kecamatan ada 197 Desa dan juga beberapa kelurahan yang terlibat, mengikuti bimtek ini, baik itu perangkat maupun operator, Bimtek ini dilaksanakan sampai tanggal 15 Juni 2021,” jelasnya.

Sebagai panitia pelaksana Yandri berharap semoga dengan terlaksananya Bimtek ini sistem pelayanan di setiap desa meningkat.

“Kami berharapkan dengan adanya bimtek ini bisa sebagaimana yang diarahkan oleh Bupati yang diwakili oleh sesuai dengan apa yang disampaikan oleh kepala dinas untuk mempercepat pelayanan publik, mudah-mudahan semakin meningkat,” tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukpencapil) Inhil Mizwar Efendi selaku narasumber menyebutkan tujuan bimtek ini dilakukan tidak lain adalah untuk mempermudah masyarakat mengurus dokumen kependudukan.

“Tujuannya tak ada lain adalah memberikan pengetahuan kepada registrasi desa agar bisa memberikan layanan maksimal dengan masyarakat, dengan tujuan untuk mempermudah dan mempercepat urusan masyarakat setempat,” ujarnya, Kamis (10/6/21).

Mizwar menambahkan bahwa sejauh ini program Nasi Uduk sudah di sosialisasikan ke 20 kecamatan serta beberapa desa lainnya.

Bimtek Nasi Uduk Bimtek Nasi Uduk disdukcapil dan DPMD Inhil

“Terimakasih kepada mitra kita DPMD yang telah melaksanakan kegiatan ini, kami dari Dukcapil diminta untuk mengisi materi tentang pelayanan kita yaitu Nasi Uduk yang mana saya rasa Nasi Uduk ini udah cukup populer dilingkungan kita. Alhamdulilah di 20 kecamatan sudah berjalan, hanya saja masih ada beberapa desa yang belum, kita coba menawarkan, ini bukan perintah dari kami, tapi ini perintah Bupati, sesuai dengan amanah UU yang dijembatani DPMD,” terangnya.

Disamping itu, Kadis DPMD Inhil Budi N Pamungkas saat diwawancarai media berharap semoga dengan terlaksananya Bimtek ini kepengurusan masyarakat menjadi lebih mudah.

“Selagi untuk masyarakat kita siap untuk bersinergi, mudah-mudahan kedepan ini akan menjadi lebih baik lagi,” tutupnya.*

Previous article36 Siswa Lolos Seleksi Psikotes Kelas Beasiswa PT Timah di SMAN 1 Pemali
Next articleDinas Sosial dan Organisasi Emak-emak Rancang Program Lansia