Karimun – DPD Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Karimun terus menambah amunisi dan militansi kadernya dengan menggelar Pelatihan Kader Amanat Dasar (LKAD), yang digelar di gedung pertemuan Karimun City, kamis, (20/01/2022).
Ketua DPC PAN Kundur Barat, Satriadi, S.E, mengatakan, kegiatan tersebut menjadi salah satu kegiatan penting yang menjadi indikator bagi kader PAN untuk mempunyai nilai dasar partai sebagai bekal untuk berkontestasi dan menang dalam pemilu 2024.
“Tareget enam kursi untuk DPRD Kabupaten, dua kursi dari dapil III. untuk itu perlu dilakukan berbagai kegiatan yang kami anggap perlu. Militansi kader harus terus diasah dan dilatih,” kata Satriadi alias Wen.
Pelatihan dibuka oleh Ketua Umum DPP PAN, dr H Zulfikli Hasan, M.M yang diikuti oleh anggota DPRD dari praksi PAN Kabupaten Karimun, dan pengurus DPC Se-Kabupaten Karimun.
Dalam pelatihan ini disampaikan materi arah perkaderan, AD ART dan platform PAN, sejarah dan dinamika politik, strategi dan target pemenangan pemenangan pemilu serta managemen saksi.
Kegiatan beralngsung dari pukul 09:00 Wib hingga pukul 16:00 Wib, dilakukan secara tuntas dari awal sampai akhir kegiatan.*