KARIMUN – PT Timah Tbk Wilayah Operasional Riau dan Kepulauan Riau memberikan bantuan alat tangkap kepada dua nelayan dari Desa Sawang Laut Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, yang sebelumnya mendapat musibah kapal tenggelam lantaranya cuaca ekstrem.

Bantuan berupa jaring sebanyak 30 pacs ini diserahkan kepada Mahmur dan Kamizan di Kantor Desa Sawang Laut, Kamis (19/8/2021).

Salah satu penerima bantuan Mahmur mengatakan, beberapa waktu lalu Ia mengalami musibah tenggelam lantaran dihantam gelombang dan cuaca yang ekstrem, sehingga menyebabkan kapal tenggelam karena cuaca ekstrem dan gelombang tinggi sehingga jaring dan sampan karam. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dari kejadian ini.

“Saya tengah melaut pada malam hari tiba-tiba angin kencang disertai hujan deras datang, dengan sekuat tenaga saya berusaha menarik jaring agar tidak hanyut akan tetapi karena gelombang semakin kuat ahkirnya jaring dan sampan saya rusak dan hanyut. Syukur saya mendapatkan pertolongan dari sesama nelayan sehingga bisa selamat, akan tetapi peralatan jaring saya tak bisa diselamatkan,” ceritanya.

Ia sangat bersyukur mendapatkan bantuan jaring dari PT Timah Tbk, sehingga ia bisa memiliki jaring lagi dan bisa melaut.

“Syukur alhamdulillah sekarang dapat bantuan jaring ini, saya sangat senang dan berterima kasih kepada PT Timah yang senantiasa perduli dengan kami nelayan,” katanya.

Senada, Sekretaris Desa Sawang Laut, Abdul Rahman mengapresiasi PT Timah Tbk yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.

“Semoga PT Timah semakin sukses dan berkembang,” katanya.

Penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Ketua Nelayan KUB Batu Tuan Supiyanto, Mahmur, Kamizan dan Sekdes Sawang Laut Abdul Rahman.*

Previous articleTim KKN-DR Plus UIN Sultan Syarif Kasim Riau Gelar Webinar Moderasi Beragama
Next article(Galery Foto) Andi Rusli Wakil Ketua III DPRD Inhil Hadiri Apel Kehormatan dan Renungan Suci