Tanjungbatu – Gubernur Kepulauan Riau, H Isdianto, meresmikan penggunaan Pendopo Paguyuban Among Mitro DPC Kundur, Selasa, (08/12/2020).
Pendopo yang dibangun di KM 5 Tanjungbatu, peresmian ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti yang ditandatangani Isdianto.
Dalam sambutan Isdianto mengatakan, pembangunan Pendopo tidak hanya dilakukan di Tanjungbatu, namun beberapa tempat lainnya, khususnya di Kabupaten Karimun.
“Pembangunan ini merupakan bukti keseriusan kita dalam membangun. Karena sesuai harapan awal, gedung ini harus selesai sebelum tanggal 09 Desember, Alhamdulillah gedung ini sudah selesai dibangun,” ungkapnya.
Dikatakannya juga, pendopo yang dibangun ini merupakan bangunan untuk kepentingan bersama.
“Semoga dengan ini dapat menambah persatuan kita, dan kita harapkan pembangunan tidak hanya pendopo ini saja melainkan pembangunan-pembangunan lainnya,” tambahnya.
Ketua DPC Kundur, Wirianto, mengucapkan terima kasih atas pembangunan pendopo tersebut.
“Hampir kurang lebih 20 tahun kami mengimpikan sebuah Pendopo, Alhamdulillah berkat bantuan Gubernur akhirnya Kundur memiliki pendopo,” kata Wirianto.
Pendopo Among Mitro DPC Kundur, dibangun dengan nilai anggaran Rp 885.864.668,- bersumber dari APBD Provinsi 2020.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Kundur, Kapolsek, perwakilan Danramil dan lainnya.*