PEKANBARU – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Haji Herman-Yuliantini hadiri Deklarasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Damai Provinsi Riau 2024.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Polda Riau itu berlangsung di SKA CoEx Pekanbaru, Selasa (24/9/2024), dihadiri Pemerintah Provinsi Riau serta calon Kepala Daerah se Riau.
Haji Herman yang didampingi Yuliantini sangat mengapresiasi kegiatan Deklarasi Pilkada Damai dengan harapan pelaksanaan Pilkada di Riau berjalan aman dan lancar.
“Kami pasangan INHIL HEBAT mengapresiasi Polda Riau beserta jajarannya yang telah bekerja keras melaksanakan kegiatan ini,” kata Haji Herman Paslon nomor urut 4 itu.
Haji Herman berharap penyelenggaraan Pilkada pada 27 November 2024 berjalan dengan kondusif sehingga pesta demokrasi dinikmati oleh masyarakat penyalur hak pilih sehingga melahirkan pemimpin yang diinginkan.
“Pilkada adalah pesta demokrasi, Masyarakat adalah penentu segalanya,” paparnya.
Lebih lanjut Haji Herman memaparkan, penyelenggaraan Pilkada agar semua pihak dapat menjaga netralitas, sportifitas, tidak ada intervensi yang berpotensi merusak pesta demokrasi.
“Paslon INHIL HEBAT percaya lembaga pemilu akan menjalankan tugasnya secara baik dan profesional sesuai dengan aturan,” sambungnya.
Penekanan kapolda Riau saat pidato deklarasi Pilkada Damai, apabila ada intervensi dari pihak kepolisian, meminta masyarakat melaporkan agar bisa ditindaklanjuti dan akan diproses pidana.
“Sesuai dengan statemen Kapolda Riau, apabila terbukti ada yang tidak netral dan mengintervensi akan diproses dan dipidanakan.” Tutupnya.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau, Rusidi Rusdan mengucapkan terima kasih kepada Polda Riau yang telah melaksanakan kegiatan Deklarasi Pilkada Damai 2024.
Rusidi Rusdan menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi sejarah sebab kegiatan ini bagian dari komitmen untuk mewujudkan Pilkada damai dan sejuk dan Kondusif di Provinsi Riau.
“Terima kasih pak Kapolda, ini adalah bagian dari Polda untuk menciptakan Pilkada yang damai, sejuk dan kondusif,” ucapnya seperti dikutip dari laman Mediacenterriau.
Ia juga mengucapkan selamat mengikuti kampanye kepada seluruh pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau dan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota serta Bupati dan Wakil Bupati di Provinsi Riau.
Mulai 25 September sampai dengan 23 November 2024 sudah memulai memasuki kampanye seluruh calon Kepala Daerah.
“Selamat mengikuti kampanye karena besok sudah mulai memasuki kampanye sampai waktu yang telah ditentukan sesuai dengan peraturan KPU No 2 tahun 2024,” imbuhnya.
Bersamaan dengan itu, Kapolda Riau Irjen. Pol. Mohammad Iqbal mengucapkan selamat kepada seluruh pasangan calon yang mengikuti kontestasi Pilkada Serentak 2024 di Provinsi Riau.
Ia menjelaskan bahwa deklarasi Pilkada Damai 2024 di Provinsi Riau bukan hanya acara seremonial saja namun suatu pernyataan yang harus dipegang teguh sebab Polda Riau akan mengawal proses Pilkada di Provinsi Riau supaya tetap berjalan aman sejuk dan kondusif.
“Selamat bertanding, selamat memasuki kompetisi dan selamat berjuang kepada pasangan calon yang mengikuti kontestasi Pilkada di Riau. Bantu kami mewujudkan Provinsi Riau yang damai, sejuk dan kondusif.” Pungkasnya.