Enok — Dalam rangka meningkatkan Sinergitas di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 02/Tanah Merah, Kodim 0314/Inhil Sersan dua (Serda) Niko Arisandi melaksanakan kegiatan Komsos dengan Masyarakat desa Sungai Rukam, kecamatan Enok, kabupaten Indragiri Hilir, Jum’at (30/6/2023) pagi.

 

Babinsa melaksanakan kegiatan kewilayahan, untuk mewujudkan ketahanan wilayah dan kemanunggalan TNI Rakyat, serta mengetahui perkembangan wilayah binaan. Salah satu upayanya dengan melaksanakan Komsos di wilayah binaannya agar tercipta hubungan yg harmonis antara Babinsa dan Masyarakat.

 

Komsos kali ini di laksanakan di salah satu warung kopi milik warga yang ada di desa Sungai Rukam, sambil bercengkerama dengan Warga sehingga tercipta hubungan yang baik.

 

Serda Niko Arisandi mengatakan dalam kegiatan Komsos tersebut membahas peran aktif Masyarakat untuk peduli masalah keamanan lingkungan dan kerukunan warga di Desa nya.

 

“Dalam kesempatan tersebut juga saya sampaikan situasi cuaca saat ini tidak menentu, terkadang panas, saya berharap Masyarakat tetap waspada terhadap cuaca saat ini, jikalau ada bencana kebakaran lahan masyarakat harap segera laporan, komunikasi dan berkoordinasi dengan instansi terkait agar segera bisa di atasi,” jelasnya.

 

Komsos yang dilakukan ini, dikatakan Serda Niko Arisandi merupakan tugas dan tanggung jawab dirinya selaku Babinsa, guna mengetahui kondisi dan perkembangan wilayah binaan melalui data Geo, Demo.

 

” Dengan aktif melaksanakan Komsos di wilayah binaan akan meningkatkan silaturahmi dan kerjasama dengan masyarakat,” pungkasnya.

Previous articleGuna Mengantisipasi Karhutla, Babinsa Serda Agusmi Terus Gencarkan Patroli dan Beri Himbauan Ke Masyarakat 
Next articleWujudkan Kedekatan dan Keakraban, Serda M Ade Putrawan Babinsa Sungai Nyiur Jalin Komsos dengan Warga