Inhil – Kepala Desa Danau Pulai Indah, Andi Asnizar, S.IP mengapresiasi program Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukpencapil) kabupaten Indragiri Hilir, Nasi Uduk dan Mak Wo yang telah di bentuk beberapa bulan lalu.
Menurutnya, layanan yang disebut dengan Nasi Uduk Inhil ini merupakan suatu trobosan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat, sebab dengan terealisasinya program ini sudah banyak masyarakat menikmatinya dan khususnya di desa Danau Pulai Indah itu sendiri.
“Alhamdulillah desa Danau Pulai
Indah telah menyelesaikan secara
online 55 KK, 109 E-KTP dan 10
akta kelahiran, terima kasih kami
ucapkan kepada disdukcapil melalui
programnya yang sangat inovatif.
Terimakasih juga buat para operator yang selalu sabar membimbing untuk kelancaran urusan kependudukan sehingga kami sangat terbantu,” ujar kepala Desa DPI itu.
Kades muda ini menuturkan, bahwa dengan adanya program ini warganya tidak perlu lagi ke Tembilahan jika hanya untuk mengurus dokumen kependudukan.
“Adanya program ini sangat membantu dan hemat waktu dan biaya, masyarakat kami tidak perlu lagi pergi pulang hanya untuk mengurus dokumen kependudukan kecuali untuk perekaman e-KTP,” kata Andi Asnizar.
Sementara itu, kepala Disdukpencapil Inhil Mizwar Efendi, melalui Sekretaris Disdukpencapil Inhil, Nursal Sulaiman mengucapkan terima kasihnya atas respon pemerintah desa Danau Pulai Indah yang sudah merealisasikan dan mendukung program Nasi Uduk yang dipelopori oleh Disdukpencapil Inhil ini.
“Alhamdulilah, kita bersyukur karena program ini sudah terealisasi di berbagai kecamatan dan Desa-desa termasuk desa Danau Pulai Indah. Kita berharap semoga program ini kedepan akan terealisasi di 20 kecamatan dan di 236 desa yang ada di kabupaten Indragiri Hilir ini,” harap Mantan Kabag Humas Inhil itu.