Kegiatan Nuzul Alqur'an Polres Anambas
Kegiatan Nuzul Alqur'an Polres Anambas

ANAMBAS – Giat Nuzul Qur’an Di mushola Polres Kepulauan Anambas, kegiatan ini di dahului dengan Pembacaan ayat suci Alquran oleh Bripda M Ridwan.

Kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati Nurul Qur’an, yang dihadiri oleh PJU dan anggota Polres Kepulauan Anambas.

Dalam kata sambutannya Kapolres mengatakan, dalam melaksanakan tugas setiap anggota wajib mematuhi protokol kesehatan mengingat makin bertambah nya yg terpapar  covid 19 di kabupaten kepulauan Anambas.

Beliau juga mengatakan setiap anggota wajib mencintai Al-Qur’an dengan mengamalkan nya dan membaca setiap hari di bulan suci Ramadhan, Al Qur’an ini mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW, sehingga harus kita pedomani sebagai umat islam, dan harus kita terapkan.

Selamat menjalankan ibadah puasa dan jangan lupa menunaikan zakat fitrah setiap anggota yang muslim, Zakat merupakan salah satu rukun islam dan menjadi unsur penegak syariat islam. Oleh karena itu, hukum menunaikan zakat wajib (fardhu) bagi setiap umat islam yang telah memenuhi syarat-syarat tertentu tutur beliau.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan ceramah agama oleh ustadz Amirudin. Dalam ceramahnya beliau mengatakan, salah satu keindahan yaitu diturunkannya Al-Qur’an oleh Allah SWT, pada waktu malam Lailatul Qadar yang diterima oleh nabi Muhammad SAW, melalui malaikat Jibril,

Agar senantiasa kita membaca ayat-ayat suci Al-Qur’an, Dan memaknainya dan kita terapkan dalam kehidupan kita sebagai umat Islam serta menjauhi segala larangan-Nya.*

Previous articleKapolri Tawarkan Anak Prajurit Awak Kapal Selam Nanggala 402 Jadi Polisi
Next articleSTEBI Batam Bekerjasama dengan Laznas Yakesma Kepri Berbagi Ifthar Kepada Anak-anak Panti Asuhan