Kundur News – Sumbar – Terjadi kebakaran hebat di Mako Polres Dharmasraya Polda Sumatera Barat, sekira pukul 02.45 WIB, Ahad, (11/12). Kebakaran mengakibatkan seluruh bangunan utama Polres Dharmasraya hangus terbakar. Kebakaran tersebut diduga sengaja dilakukan oleh dua orang tak dikenal, dan kedua terduga itu saat dilakukan penangkapan, terus saja melakukan perlawanan hingga akhirnya petugas kepolisian melakukan tindakan tegas, menembak ke arah terduga hingga tewas.
Api diduga berasal dari ruangan belakang antara ruang Siwas dengan ruang Sitipol Polres Dharmasraya Polda Sumbar.
Melihat kumpalan api, personil piket SPK langsung berusaha untuk memadamkan Api Sambil berteriak mencari Pertolongan.
Sekira pukul 03.00 wib, 2 (dua) unit Mobil Pemadam Kebakaran tiba di Mako Polres Dharmasraya untuk memadamkan Api yang masih berkobar di Gedung Polres Dharmasraya, kemudian Salah satu Petugas Pemadam Kebakaran melihat Dua orang dengan Pakaian Hitam sambil memegang Busur Panah, yang diduga pelaku yang melakukan pembakaran.
Kemudian Personil Polres Dharmasraya langsung mengepung dua orang yang dicurigai tersebut, namun kedua terduga melakukan perlawanan dengan melepaskan beberapa busur panah ke arah petugas kepolisian.
Personil Polres Dharmasrayapun melakukan tindakan tegas dengan menembakkan Peluru ke udara sebagai pringatan, namun kedua terduga tetap mengabaikan dan terus melakukan perlawanan hingga akhirnya petugas terpaksa melakukan penembakan ke arah kedua pelaku sehingga keduanya tewas di tempat.
Polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti pelaku seperti 1 Busur Panah, 8 Buah Anak Panah, 2 buah Sangkur, 1 Bilah Pisau Kecil, 1 bh Sarung tangan warna hitam, 1 lembar kertas yang berisikan Pesan Jihad dari “Saudara Kalian ABU ‘AZzam Al Khorbily 21 Safar 1439 H di Bumi Allah”.
Saat ini Seluruh bangunan Mako Polres, bangunan rumah jabatan / rumah dinas Kapolres, dan mobil Dinas Kapolres, hangus terbakar.
(Rilis/Zuren)
BACA: Selain Pemkab dan Polres, IWO Karimun juga Salur Bantuan Kepada Korban Kebakaran