Source : Inc
Source : Inc

Siapa sih yang tidak mengenali HP atau Smartphone yang kerap menjadi salah satu hal yang wajib digunakan dan dimiliki oleh setiap orang di zaman ini? Penggunaan dari HP memang untuk mempermudah melakukan komunikasi jarak jauh dan beragam fungsi lainnya.

Karena sekarang ini, HP tak lagi untuk alat berkomunikasi namun juga menjadi sebuah perangkat cerdas yang multifungsi. Namun, apakah penggunaan dari HP yang berlebihan ini tidak memiliki dampak negatif? Nyatanya, ada banyak masalah kesehatan yang ditimbulkan oleh penggunaan HP loh. Tidak percaya? Yuk simak penjabarannya di bawah ini.

1. Mata Menjadi Lelah dan Iritasi

Tentunya masalah dan gangguan yang akan dirasakan pada panca indera penglihatan menjadi hal utama yang dikeluhkan. Dimana pemakaian berlebihan dari HP akan menyebabkan penurunan fungsi penglihatan secara signifikan. Mata akan menjadi mudah lelah dan bahaya yang akan terpicu jika terjadi secara terus menerus adalah iritasi yang berulang.

2. Kram dan Nyeri Tangan

Pernahkah anda merasakan tiba-tiba tangan anda terasa nyeri dna berlanjut dengan adanya sensasi kram saat memegang HP terlalu lama? Ya, ini adalah dampak buruk bagi kesehatan dari penggunaan HP terlalu lama. Posisi tangan yang memegang HP berkepanjangan akan memicu nyeri.

3. Sakit kepala

Sakit kepala akan terpicu oleh kelelahan mata yang secara teratur harus memandangi layar HP. Penggunaan dari HP yang konsisten dan terus menerus akan memicu banyak bahaya lain apalagi bagi yang memiliki riwayat sakit kepala yang serius.

4. Efek Radiasi

Kita tahu bahwa efek radiasi amat berbahaya dan menjadi sangat rentan mempengaruhi kesehatan tubuh. Sedangkan HP adalah salah satu sumber rasdiasi yang lumayan besar. Kebanyang dong ya bagaimana jadinya jika tubuh terus terusan harus terpapar radiasi?

5. Gangguan struktur tulang

Orang yang menggunakan HP biasanya akan melakukan postur menunduk dan ini akan menyebabkan gangguan tulang punggung. Apalagi jika selalu dipicu dengan posisi yang sama setiap harinya. Punggung akan terasa nyeri dna yang paling parah tulang punggung akan berangsur menjadi berubah posisi.

6. Gangguan tidur

Ini adalah masalah nyata dimana orang yang sering menggunakan HP akan cenderung mengalami masalah tidur. Mulai dari masalah kecanduan nge-gamechatting dan menggunakan untuk browsing. Dan juga efek radiasi yang ditimbulkan akan membuat kecendrungan tersebut.

7. Kumpulan Bakteri

Tahukah anda, bahwa sebenarnya HP adalah salah satu sumber bakteri yang sangat mengganggu kesehatan? Sebuah studi menyatakan bahwa HP yang dipakai setiap hari ini merupakan salah satu sumber bakteri terbanyak selain uang dan peralatan harian lainnya.

8. Gangguan Pendengaran

Ini juga masalah lain yang dipicu oleh penggunaan HP secara berlebihan selain masalah gangguan mata. Pendengaran akan sedikit terganggu dan dalam jangka panjang ini akan beresiko kian parah.

9. Gangguan Sosial

Alih-alih mebuat anda terhubung, justru terlalu banyak menggunakan HP akan mebuat anda terisolasi dan mengalami gangguan sosial. Karena pecandu HP cenderung mengabaikan keadaan dan lingkungan disekitar mereka.

10. Stress

Ya, kebanyakan orang yang memiliki kecanduan terhadap HP ditemukan menaikan faktor resiko untuk mendapatkan masalah stress. Dimana mereka akan meresa sangat tertekan dan harus membalas dan merespon dengan cepat apapun yang ada di HP mereka.

Nah, demikianlah 10 bahaya penggunaan HP yang terlalu sering bagi kesehatan. Jika anda tidak ingin mendapatkan salah satu diantaranya, maka sangat disarankan utuk mebatasi penggunaan HP dan jangan sampai kecanduan, ya.*

Previous articleIngin Tubuh Selalu Sehat? Biasakan Melakukan 9 Kegiatan Pagi Hari Berikut Ini
Next articleSulit Bangun Tidur? Atasi dengan 7 Cara Sederhana Berikut Ini