Penyakit kanker saat ini masih menjadi penyakit yang mematikan. Banyak pasien kanker yang merasa bahwa mereka tidak memiliki harapan hidup lagi. Sehingga membiarkan penyakit ini semakin mengganas. Padahal jika dilakukan pendeteksian sejak awal dan diobati dengan benar, maka penyakit kanker memiliki kemungkinan besar untuk sembuh.
Salah satu jenis obat herbal yang bermanfaat untuk penyembuhan penyakit kanker adalah teh hijau. Para peneliti menjelaskan bahwa kandungan nutrisi dalam teh hijau mampu melawan sel kanker tanpa merusak sel-sel tubuh yang sehat lainnya.
“Teh hijau mengandung epigallocatechin-3-gallate (EGCG), suatu senyawa yang mampu membunuh sel kanker tanpa merusak sel normal. EGCG ini juga dapat memicu proses pembentukan mitokondria, pembangkit energi sel normal untuk mematikan sel kanker,” tulis penelitian ini.
“Lebih lanjut, EGCG akan menyebabkan pembentukan spesies oksigen reaktif dalam sel-sel kanker yang mampu ‘merusak’ mitrokondria. Kemudian mitokondria merespon hal ini dengan membuat spesies oksigen yang lebih reaktif lagi dan menyebabkan kerusakan yang signifikan pada struktur sel kanker,” terang Profesor Joshua Lambert, peneliti dari Penn State’s Center for Plant and Mushroom Foods for Health.
Profesor Lambert menambahkan bahwa kemoterapi bisa dilakukan untuk menyembuhkan penyakit kanker. Namun ada banyak efek samping yang bisa muncul. Namun dengan mengonsumsi teh hijau baik untuk mencegah atau mengobati, setidaknya Anda tidak akan mengalami efek samping karena konsumsi obat-obatan kimiawi.
(merdeka.com)