Indragiri Hilir – Bertempat di Taman Swarana Bumi Tembilahan, Ketua DPRD Kabupaten Inhil dan Komandan Distrik Militer 0314 Kabupaten Indragiri Hilir memberikan motivasi serta mengajak para petugas kebersihan kota untuk sarapan bersama.
“Pagi ini kita menyempatkan waktu untuk sarapan serta memberikan motivasi kepada bapak-bapak DLHK Inhil, serta melihat lebih dekat mereka yang telah menjaga kota tetap bersih, ” ungkap DR Ferryandi, Ketua DPRD Kabupaten Indragiri Hilir yang didampingi Dandim 0314 Inhil, Letkol Inf Imir Faisal, Senin (26/10/2020).
Dikesempat itu juga, Ketua DPRD Inhil menuturkan bahwa melihat ketulusan dari DLHK yang telah bersusah payah untuk membersihkan kota Tembilahan, karena Topografi Kota Tembilahan yang sangat rendah memang menjadi persoalan yang cukup rumit untuk menciptakan kebersihan, seringkali digenangi air, karena sangat dipengaruhi pasang surut air laut, khususnya pada musim hujan.
“Posisi tenaga kebersihan memang sangat penting bagi Kota Tembilahan, untuk itu perlu dukungan dan keterlibatan semua warga agar kota tetap bersih demi kesehatan kita semua, ” kata Ferryandi.
Lebih lanjut, Ketua DPRD Inhil berharap kepada masyarakat Inhil Khususnya yang berada di wilayah Tembilahan agar dapat menimbulkan kesadaran bahwa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
“Semoga apa yang bapak-bapak lakukan ini menjadi amal ibadah, dan jangan lupa jaga kesehatan dalam menjalankan aktivitas. Untuk warga masayarakat agar lebih peka terhadap kebersihan lingkungan dan jangan lupa selalu mematuhi protokol kesehatan,” imbuhnya.
Selanjutnya, Dandim 0314 Inhil, Letkol Inf Imir Faisal memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada DLHK Inhil yang telah membersihkan lingkungan kota Tembilahan serta mempercantik dan memperindah.
“Sebenarnya, bapak-bapak ini lah yang berjasa serta yang menyelamatkan kami dari. karena sampah ini kan banyak menimbulkan berbagai macam penyakit. Maka dari itu saya mewakili masyarakat mengucapkan terimakasih yang setinggi-tinggi nya,” ucap Dandim Inhil.
Kemudian Dandim menuturkan bahwa selain memberikan semangat, kegiatan sarapan pagi bersama juga diharapkan dapat memberikan rasa kebersamaan dan mengikis jarak antara pimpinan daerah dengan masyarakat, khususnya para petugas kebersihan kota yang notabenenya adalah pahlawan kota di bidang kebersihan.
“Kegiatan seperti ini diharapkan bisa menciptakan kedekatan para pemimpin daerah dengan masyarakat sekaligus menampung aspirasi mereka untuk kota yang lebih baik, ” ujar Dandim Inhil.
Kemudian, Camat Tembilahan H Ahmad Khusari mengatakan kegiatan ini merupakan suatu hal yang positif dan memberikan suatu bukti perhatian dari pemerintah khususnya DPRD dan semua elemen.
“Karena kebersihan ini merupakan suatu masalah yang di alami Kabupaten Inhil kuususnya Tembilahan apalagi di musim penghujan seperti ini sudah merupakan hal yang sudah sering terjadi,” ujarnya.
Terakhir Camat Tembilahan berharap dengan kebersamaan serta motivasi ini mampu memberikan semangat kepada DLHK Inhil dan masyarakat agar lebih sadar pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar.*