Tembilahan – Dengan Tetep mematuhi protokol kesehatan tim Vaksinator Klinik 01.101.11 Kodim 0314/Inhil melayani masyarakat yang belum melaksanakan Vaksinasi dosis 1.2 dan Dosis tiga di Jalan A.Yani Parit 9 Tembilahan Hulu Rabu (09/03/2022) pagi.
Berbagai upaya terus dilaksanakan Kodim.0314/Inhil untuk pencapayan Target Vaksinasi di kabupaten Indragiri Hilir dengan turun kejalan, jemput bola kesekolah sekolah begitu juga ditempat tempat keramaian.
Personil kodim pun diturunkan untuk memberikan himbauan dan sosialisas Vaksinasi kepada masyarakat serta mengingatkan masyarakat pengguna akan pentingnya protokol kesehatan apabila keluar rumah.
Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M.Nahruddin Roshid,S.E,M.Tr(Han) yang di wakili Perwira seksi Operasi Kapten Inf Tarmizi menyampaikan pada hari ini upaya vaksinasi terus di lakukan oleh personil Kodim 0314/Inhil untuk melaksanakan Vaksinasi di Kota Tembilahan
“Hari ini ada dua lokasi sasaran yang di targetkan yaitu SD 004 di jalan Amboya Lampu merah untuk dosis 2 umur 6-11 Tahun juga dibuka untuk masyarakat umum Dosis 3 Booster dan Astrajeneka melalaui Tim mobile Vaksinator Koramil 01/Tembilahan dan di laksanakan juga sosialisasi dan himbauan kepada pengguna jalan di jalan A.Yani Depan Kliniik Kodim 0314/Inhil,” jelasnya.
Dikatakan Pasiops, bagi warga yang belum vaksin di arahkan ke kelinik untuk mengikuti perosedur vaksinasi oleh tim Vaksinator yang telah di siapkan klinik 01.10.11. Kodim 0314/Inhil juga memberi himbauan kepada masyarakat agar tetap memakai masker waktu berkendara di jalan.
“Dengan adanya upaya kodim 0314/Inhil dapat memberi dampak Positif bagi masyarakat dan tetap waspada Bahwa COVID- 19 masih ada apalagi sekarang sudah ada jenis virus baru omicron , saya menghimbau kepada masyarakat agar mengikuti Vaksinasi Dosis 3,
Datang ke Kodim akan dilayani oleh tim Vaksinator yang telah disiapkan baik dosis 1.2 dan 3 untuk jenis vaksin disiapkan Sinovak,Vaksin Pfizer, Vaksin AstraZeneca,dan
walaupun sudah divaksin tetaplah mematuhi protokol kesehatan dan ikuti instruksi dan anjuran pemerintah,” tutupnya.*