Tanah Merah  — Bintara Pembina Desa (Babinsa), Komando Rayon Militer (Koramil), 02/Tanah Merah,jajaran Kodim 0314/Inhil, kopda Muhammad Adrian melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat kampung Pancasila. Bertempat di Pos Kampung Pancasila di kelurahan Kuala Enok, kecamatan Tanah Merah, kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Kamis (26/01/2023) pagi.

 

Dikatakan kopda Muhammad Adrian kegiatan komunikasi sosial dalam rangka mensosialisasikan rasa nasionalis dan kecintaan terhadap Pancasila.

 

“Hari ini saya melakukan komunikasi sosial dengan masyarakat di pos kampung Pancasila, untuk mensosialisasikan rasa nasionalisme dan patriotisme kecintaan terhadap Pancasila,” tandasnya.

 

Dikatakannya komsos ini juga dilakukan untuk menjalin silaturahmi dengan warga di wilayah binaan, memberikan penyadaran terkait semangat dan upaya menjaga keutuhan dan kesatuan NKRI serta meningkatkan keamanan dan ketertiban.

 

“Kegiatan berupa Komsos di Pos Kampung Pancasila ini memberikan sosialisasi tentang kerukunan sesama warga,” pungkasnya

 

“Saya juga menyampaikan sosialisasi tentang paham radikal dan bahaya terorisme yang jelas menyimpang dari nilai-nilai Pancasila,” sambungnya.

 

Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga mengimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dan membentengi diri dari pengaruh ajakan kelompok radikal.

 

Babinsa mengharapkan kepada tokoh masyarakat agar selalu menjaga hubungan silahturahmi dengan aparat desa khususnya Babinsa Koramil 02/TM, “Agar apapun permasalahan di lingkungan dapat kita selesaikan dengan baik dan tidak menjadi semakin melebar dan menjadikan tugas Babinsa semakin ke depan semakin sukses di Kelurahan Kuala Enok,” pungkasnya.

Previous articleJalin Komunikasi dan Silaturahmi yang Baik dengan Warga Binaan Sertu HM Sibarani Laksanakan Komsos 
Next articleSerama Boy R Sitompul Hadiri Musrembang 2024 dan Rembuk Stunting 2023 di Aula kantor Lurah Enok