Kundur News – ANAMBAS – Sebanyak tiga ratus pemuda Kapal Pemuda Kepri (KPK) se Provinsi Kepri berkunjung ke Anambas guna menggelar berbagai kegiatan.
Kedatangan rombongan yang diketuai oleh Kadispora Kepri Maifrizon, menggunakan KRI Teluk Ende 517, Kamis (18/5) di pelabuhan Tarempa.
Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris, didampingi Kapolres AKBP Junoto, serta pejabat pemerintah Kabupaten Anambas lainnya menyambut kedatangan rombongan, penghormatan juga diberikan kepada Kapten KRI Teluk Ende Letkol Laut (P) Djawara Heny Twies Whimbo.
Tampak dalam acara penyambutan, juga dimeriahkan oleh ratusan pelajar, diiringi dengan mercing band, rombongan menuju kantor Bupati Anambas.
Setelah beberapa saat, Rombongan KPKmdenggelar seminar kemaritiman yang langsung dipimpin Bupati Anambas dan Kadispora Kepri Maifrizon.
Sesuai dengan rencana, para peserta KPK juga menggelar acara donor darah serta gotong royong.*