Anambas – Dalam rangka menyambut Dirgahayu Hari Armada Republik Indonesia yang jatuh pada tanggal 5 Desember 2020, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tarempa, melaksanakan Bhakti sosial dan Anjangsana kepada para Warakawuri TNI Angkatan Laut, Panti Asuhan Miftahul Janah serta pemberian bantuan sosial kepada masyarakat yang berada sekitar Mako Lanal Tarempa dan masyarakat Desa Air Nanga kecamatan Siantan Tengah, Jumat (04/11/2020)
Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Tarempa Letkol Laut (P) Erfan Indra Darmawan, menjelaskan kegiatan bakti sosial dan anjangsana ini dilaksanakan dalam rangka menyambut hari Armada Republik Indonesia pada tanggal 5 Desember 2020 dengan memberikan tali asih kepada para Warakawuri TNI Angkatan Laut yang berada di Tarempa, Panti Asuhan Miftahul Jannah dan masyarakat disekitar Mako Lanal Tarempa serta masyarakat Desa Air Nanga kecamatan Siantan Tengah sebagai wujud kepedulian TNI Angkatan Laut khusunya Lanal Tarempa kepada sesama.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dibeberapa tempat yang diserahkan langsung oleh Danlanal Tarempa Letkol Laut (P) Erfan Indra Darmawan, didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 3 Korcab IV DJA-I Ny. Desmawati Erfan Indra Darmawan yaitu pemberian taliasih kepada Warakawuri Lanal Tarempa Ny. Suhartono, Jln. Takari – Tanjung – Tarempa (Istri dari Serma BEK (purn) Alm. Suhartono), Bantuan Sosial kepada perwakilan anak Yatim Piatu yang dilaksanakan di kediaman H. Djuri Jl. Olahraga Kelurahan Tarempa selaku Pengurus Panti Asuhan Miftahul Jannah serta kepada masyarakat disekitar Mako Lanal Tarempa dan masyarakat Desa Airnanga, kecamatan Siantan Tengah.
Dalam pelaksaan kegiatan Bhakti Sosial dan Anjangsana kepada Warakawuri TNI Angkatan Laut, Panti Asuhan Miftahul Jannah serta masyarakat yang berada sekitar Mako Lanal Tarempa dan masyarakat Desa Airnanga, kecamatan Siantan Tengah dihadiri oleh Dandenpomal selaku Pjs Palaksa, para Perwira Staf, Prajurit dan PNS Lanal Tarempa serta ibu – ibu pengurus Jalasenastri cabang 3 Korcab IV DJA-I. Selama pelaksanaan kegiatan tetap menerapkan protokol kesehatan covid-19 dengan tetap menggunakan masker, jaga jarak dan tidak berkerumun.*