Mahasiswa KKN-DR Plus UIN Sultan Syarif Kasim Riau saat bagi-bagi masker di pasar Siping Jaya Tg Batu
Mahasiswa KKN-DR Plus UIN Sultan Syarif Kasim Riau saat bagi-bagi masker di pasar Siping Jaya Tg Batu

Tanjungbatu – Kelompok Mahasiswa KKN-DR Plus UIN Sultan Syarif Kasim Riau yang sedang melakukan kuliah kerja nyata (KKN) membagikan masker dan handsanitaizer ke beberapa pedagang dan pembeli di Pasar Tradisional Siping Jaya Tanjungbatu Kota. Kegiatan ini, disambut baik oleh warga disekitaran pasar betro tersebut. Sekitar 100 masker dan handsanitizer telah disediakan panitia dan habis dalam hitungan menit. Tim berharap penyebaran virus covid-19 di Kelurahan Tanjungbatu Kota ini segera berakhir, Selasa 24 Agustus 2021.

Hari ke hari penyebaran Corona virus Disease atau yang bisa sering kita sebut COVID-19, kian meresahkan masyarakat Indonesia. Penyebaran yang sangat cepat, membuat masyarakat semakin panik dengan keadaan saat ini. Upaya yang dilakukan pemerintah adalah tetap melakukan WFH ( Work Form Home ) bagi para pekerja dan daring bagi para mahasiswa atau siswa. Masyarakat  juga dihimbau untuk tetap melakukan 3M, yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

Hal tersebut yang membuat mahasiswa KKN-DR Plus UIN Sultan Syarif Kasim Riau tergerak untuk melakukan upaya untuk mencegah penyebaran virus covid-19 ini, dengan membagikan 100 masker dan  handsanitizer. Sasaran dari kegiatan ini ialah warga desa betro, yang tepatnya yang berada di Pasar Tradisional Siping Jaya Tanjungbatu Kota.

Mahasiswa KKN-DR Plus UIN Sultan Syarif Kasim Riau bagi-bagi maskerDipilihnya sasaran tersebut, karena daerah tersebut rawan pelanggaran tentang protokol kesahatan yang telah di sampaikan WHO. Setidaknya, ada sedikit warga yang melanggar protokol kesehatan di daerah tersebut, yakni lupa melakukan mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan handsanitizer setelah selesai bertransaksi. Kegiatan pembagian masker dan hand sanitizer ini disambut baik oleh warga setempat. Sehinggan besar harapan kami, bahwa pedangan dan pembeli mulai dari sekarang tetap memakai masker demi keamanan dan kenyamanan bersama.*

Previous articleBawaslu Karimun Berikan Sertifikat Penghargaan Kepada PWI dan IWO
Next articlePT Timah Tbk Salurkan Dana PUMK Rp 1,5 Miliar untuk 50 UMKM di Kundur