TEMBILAHAN – Ditengah-tengah warga, Haji Herman-Yuliantini ikut nonton bareng (nobar) pertandingan kesebelasan Tim Nasional (Timnas) Indonesia berlaga dengan Bahrain.

 

Nobar tersebut digelar di Sekretariat Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jalan Soebrantas Tembilahan Gang Ramin Indah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Kamis (10/10/2024).

 

Selain Haji Herman-Yuliantini yang merupakan Pasangan Calon (Paslon) Bupati Inhil nomor urut 4, terlihat juga Tim Pemenangan Inhil Hebat, Haji Ikbal Sayuti, pengurus PKS serta warga setempat.

 

“Nobar ini bentuk dukungan kita kepada Timnas Indonesia pada babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026,” kata Haji Herman, Kamis (10/10/2024) malam, pukul 23:16 WIB.

 

Haji Herman meminta doa masyarakat Inhil, agar pertandingan Bahrain Vs Indonesia dalam laga lanjutan babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 ini, Indonesia dapat menang.

 

“Kita doakan berhasil lolos melanjutkan pertandingan selanjutnya,” ucapnya.

 

Terakhir Haji Herman mengatakan, nobar tersebut semata-mata untuk memfasilitasi tingginya animo Masyarakat mendukung Timnas Indonesia di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.

 

“Nobar ini juga menjadi salah satu upaya untuk memfasilitasi agar warga bisa menyaksikan langsung pertandingan Timnas Indonesia.” Tutupnya.

 

Untuk diketahui, di lokasi tersebut tidak ada aktivitas lain, selain nobar bersama Masyarakat dalam rangka menikmati euforia jelang kemenangan Timnas Indonesia.

Previous articlePj Bupati Inhil H Erisman Yahya Turun Meninjau dan Berikan Bantuan kepada Warga korban Penyakit Malaria 
Next articleMasih Tahapan Kampanye, Polsek Tembilahan Hulu Gencarkan Cooling System Pilkada Damai