Inhil – Bupati inhil HM.Wardan dampingi Gubri H.Syamsuar Dalam rangka Kunjungan Kerja ke Kabupaten Indragiri Hilir, untuk melaksanakan Peninjauan Pembangunan Jalan dan Ziarah Kubur ke Makam Tuan Guru Sapat Syekh Abdurrahman Shiddiq, di Dusun Hidayat, Desa Teluk Dalam, Kecamatan Kuindra, Minggu (14/10/2021).

Diawali dengan sarapan bersama di Kediaman Dinas Bupati Jl. Veteran, Gubri Syamsuar yang didampingi Bupati HM Wardan bergerak menuju Halaman Gedung Olahraga Tasik Gemilang Jl. Telaga biru, dimana pada Lokasi dilaksanakan peninjauan kegiatan gotong royong Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Inhil, serta peninjauan jalan Telaga Biru Tembilahan.

Selanjutanya, Rombongan bertolak menuju Makam Tuan Guru Sapat Syekh Abdurrahman Shiddiq, di Dusun Hidayat Desa Teluk Dalam Kecamatan Kuindra menggunakan Speed Boat.

Usai Ziarah, Rombongan kembali meninjau pembangunan, peningkatan ruas jalan Pemukiman Makam Syekh Abdurrahman Shiddiq, Kecamatan Kuindra Kabupaten Inhil yang bersumber dana dari APBD Provinsi Riau tahun anggaran 2021.

Pada peninjauan pembangunan jalan menuju Makam, Gubri Syamsuar meminta kepada pihak pengawas pengerjaan jalan menuju Makam agar tidak main-main.

“Ya, jangan sudah susah-susah kita mencarikan anggaran untuk pembangunan ini namun pengerjaannya tidak sesuai dengan yang diharapkan”. Ucap Gubri Syamsuar

Sementara itu, Bupati HM Wardan dalam keterangannya mengatakan, semoga dengan dibangunnya jalan menuju Makam Tuan Guru Syekh Abdurahman siddiq ini, maka akan mempermudah para peziarah untuk berkunjung.

“Mengingat Wisata Religi Makam Tuan Guru ini merupakan cagar budaya yang harus terus dilestarikan baik dari nilai sejarah maupun agamanya, karena dalam setiap harinya ada saja orang yang berziarah terlebih lagi apabila pas masa Haul Tuan Guru”. Demikian dikatakan  Bupati HM Wardan

Turut hadir pada kesempatan, Sekda Inhil H. Afrizal, Asisten II H. Mukhtar T, Kepala UPT Wilayah 4 Dinas PUPR Provinsi Riau Sanusi, dan beberapa Kepala OPD terkait di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhil.(Adv). 

Previous articlePolisi Amankan 4 Pelaku Transaksi Narkoba Di Desa Bente Kecamatan Mandah
Next articleRakerda,DPD II Golkar Inhil Siap Dukung Airlangga Jadi Capres 2024