Tembilahan — Sebagai wujud implementasi awal dukungan terhadap gerakan Transisi PAUD ke SD yang menyenangkan pada kegiatan rapat forum komunikasi dengan melakukan penandatanganan komitmen bersama oleh Bupati Indragiri Hilir HM. Wardan bersama Bunda Paud Kab.Inhil Hj.Zulaikhah Wardan dan lintas sektor terkait serta lembaga paud ikut serta dalam penandatanganan komitmen ini dilingkungan Kabupaten Indragiri Hilir, Kamis (15/06/2023).

Bunda PAUD Kab. Inhil Hj. Zulaikhah Wardan dalam sambutannya menyampaikan tentang perkembangan PAUD di Kab. Inhil baik dari sisi kwalitas maupun kuantitasnya dimana saat ini telah terjadi peningkatan yang sangat signifikan.

“Melalui kesempatan ini saya juga meminta agar transisi PAUD ke SD sesegera mungkin disosialisasikan dan direalisasikan secepatnya”, ucap bunda Ikha.

Previous articlePenandatanganan Komitmen Bersama Sebagai dukungan Gerakan Transisi PAUD ke SD oleh Bupati HM Wardan dan Bunda Paud Kab Inhil
Next articlePeduli Terhadap Warganya Mendapatkan Musibah, Bupati Inhil Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Desa Sungai Gantang dan Keritang