Kundurnews – Jakarta. Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul mengatakan sejak tiga bulan terakhir terdapat 235 kasus pungutan liar (pungli) di kepolisian.
“Kasus pungli, sejak 17 Juli sampai 17 Oktober 2016 ada 235 kasus yg kita tangani terkait pungli yang dilakukan polisi di seluruh Indonesia,” kata Martinus di Mabes Polri, Selasa (18/10/2016), dikutip dari laman nasional.inilah.com
Meski demikian, kasus pungli di institusi polri yakni fungsi lalu lintas memiliki peringkat pertama dari tiga bulan terakhir.