Anambas – Giat polres kepulauan Anambas yang dilaksanakan Kapolsek Siantan bersama Personel melaksanakan kegiatan bakti sosial secara spontan kepada masyarakat kurang mampu yang berada diwilayah hukum Polsek Siantan, Kamis (14/10/21).
Kegiatan ini merupakan suatu bentuk keperdulian Polri terhadap masyarakat akibat dampak pandemi Covid 19 yang sedang melanda wilayah Indonesia salah satunya yaitu wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas.
Kapolres kepulauan Anambas AKBP Syafrudin Semidang sakti S.I.K, melalui Kapolsek Siantan, Iptu Gunawan Husein, S.H menyampaikan bahwa kegiatan ini insyaallah akan berlangsung secara terus menerus, beliau mengharapkan kegiatan bakti sosial ini dapat membantu perekonomian masyarakat
Adapun bantuan yang diberikan kepada masyarakat tersebut berupa 1 karung beras dengan berat 5 Kg dengan sasaran perharinya yaitu sebanyak 5 Orang.
Dalam kesempatan yang sama juga Kapolsek Siantan, Iptu Gunawan Husein, S.H memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dimasa Pandemi Covid 19 ini dan juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak terhasut isu hoax yang sifatnya memprovokasi dan dapat memperkeruh suasana.diakhir pemberitaanya.*