Sabhara-Polres-Karimun-Patroli-Gang-Sempit
Foto Polres Karimun saat upacara pringatan hari Sumpahpemuda

Kundur News – KARIMUN – Sabhara Polres Karimun melaksanakan patroli pada gang sempit, Jumat (27/10), yang dipimping langsung oleh Kasat Sabhara, AKP I Ketut Sudarma.

Sebanyak 10 personil diterjunkan dalam melakukan patroli gang sempit, diantaranya Bripka Kristianus Tarigan, Bripda Agung Satrio, Bripda M Fazli, Bripda Andri Josan, Bripda Heri Irawan, Bripda Nelson, Bripda M Reza, Bripda Setyo, Bripda Reno dan Bripda Rozy.

BACA :  Rakor Dalam Rangka Operasi Mantap Praja (OMP) Seligi 2024, Dalam Pengamanan Pilkada Serentak

Titik yang dilakukan patroli antara lain sekitar 16.40 WIB sampai pukul 17.20 WIB anggota melaksanakan patroli pada gang sekitar Pertokoan CV Lux Home Appliance yang merupakan bagian distributor elektronik, tepatnya pada Jalan Raja Oesman Kelurahan Harjosari Kecamatan Tebing.

“Dalam kesempatan itu kami memberikan himbauan kamtibmas kepada pemilik toko agar selalu menjaga barang-barangnya. Harus mengantisipasi orang yang akan mencuri barang-barang tersebut,” kata Ketut Sudarma.

BACA :  Jelang Pilkada Serentak, Polres Karimun Cek Kelayakan Kendaraan Dinas

Kemudian, dalam patroli gang sempit itu personil pun menyepatkan diri menyambangi warga sekitar serta berdialog singkat, dengan memberikan himbauan agar berhati-hati saat berkendara dan harus gunakan helm demi keselamatan saat berpergian.(*)

Previous articleWakil Rektor UMRAH Ditangkap Polda Kepri di Jakarta
Next articleOperasi Zebra Selama 14 Hari Mulai 1 November