Tanah Merah — Untuk meningkatkan hubungan silaturahmi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Tanah Merah, Kodim 0314/Inhil Serda AH Kumbara melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) di kantor KPLP Tanah Merah, kabupaten Indragiri Hilir, Selasa (20/6/2023) pagi.
Dikatakan Serda AH Kumbara sebagai mitra kerja di lapangan KPLP merupakan Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai Republik Indonesia Kementerian Perhubungan Republik Indonesia yang bertugas mengamankan pelayaran di Indonesia agar bisa terus bersinergi dengan TNI khususnya Koramil 02/TM.
“Saya selaku Babinsa sangat berterimakasih kepada KPLP Tanah Merah yang sudah mau menerima kunjungan dirinya,” kata Serda AH Kumbara.
Dikatakan Serda AH Kumbara KPLP mempunyai tugas untuk merumuskan dan melaksanakan kebijakan, standar, norma, pedoman, kriteria dan prosedur, serta bimbingan teknis, evaluasi dan pelaporan di bidang patroli dan pengamanan, pengawasan keselamatan dan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS), tertib pelayaran, penanggulangan musibah.
Ia juga mengatakan Seperti Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilaksanakan. Dalam kegiatan ini dirinya menjelaskan, Komsos ini adalah mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya.
“Merupakan tugas pokok seorang Babinsa, mengayomi warga binaan dan salah satunya dengan melakukan komunikasi sosial guna menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaannya,” tandasnya.
Lanjutnya, tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. “Dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan rakya
t,” tuturnya.