Tanah Merah — Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Tanah Merah (TM), kodim 0414/Inhil, Sersan dua (Serda) AH Kumbara, melaksanakan kegiatan patroli dan Sosialisasi terhadap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), di wilayah binaan desa Sungai Laut, kecamatan Tanah Merah, Senin (22/5/2023) pagi.

 

Kegiatan yang dilakukan oleh Serda AH Kumbara bertempat di Hamparan semak belukar dan kawasan hutan yang ada pada koordinat: -0°19’3″S 103°8’39″E* Bersama dua warga setempat.

 

Melihat situasi aman terkendali dan tidak ditemukannya titik api, pihaknya berlanjut langkah sambangi beberapa warga untuk sampaikan imbauan tidak membuka lahan pertanian maupun perkebunan dengan cara membakar vegetasi yang tumbuh di atasnya.

 

“Situasi aman, tidak ditemukan titik api. Selanjutnya kita sampaikan imbauan kepada warga agar tidak membuka lahan dengan cara membakar semak atau tumbuhan di atasnya agar tak menyebabkan kebakaran,” pungkas Serda AH Kumbara.

Previous articleBupati Inhil HM Wardan, Ajak Masyarakat Bangkit untuk Maju di Hari Kebangkitan Nasional ke- 115
Next articleKoptu RH Tambunan Babinsa Koramil 02/TM Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan di Pos Kampung Pancasila