Rahasia sukses jutawan? Pasti kebanyakan orang akan berfikiran bhwa menjadi seorang jutawan harus berasal dari keluarga yang kaya raya juga. Padahal ini adalah pemikiran yang salah kaprah. Kenapa demikian? Karena tidak ada kesuksesan yang selalu bergantung pada background keluarga. Semua orang bisa menjadi sang jutawan, tidak peduli ia lahir di keluarga yang kaya raya, keluarga kelas menengah dan bhkan yang lebih mengagumkan seseorang yang berasal dari keluarga pasa pasan dan bhkan gelandangan sekalipun. Yang anda perlukan hanyalah tips dan rahasia sukses jutawan yang kali ini akan kita bahas.
1. Niat
Apapun yang anda lakukan, niat dan kemauan adalah kuncinya. Tanpa ada niat dan kemauan yang kuat, tujuan apapun yang diinginkan tidak akan pernah tercapai termasuk menjadi seorang jutawan. Menjadi jutawan adalah seorang yang harus kebal, dan selalu mantap dengan tujuan awal nya walaupun ia mengalami banyak rintangan dan kegagalan.
2. Menetapkan Tujuan
Untuk menjadi sang jutawan, hal lain yang diperlukan selain niat adalah menetapkan tujuan. Entah itu anda akan menjadi pengusaha yang memberikan penawaran produk antimainstream atau menawarkan jasa. Yang terpenting adalah menemukan tujuan dan fokos terhadap tujuan tersebut.
Salah satu rahasia sukses jutawan adalah dengan menemukan sebuah tujuan yang lumayan unik dan belum dijamah oleh orang lain. Karena ini unik mungkin akan sulit pada awalnya. Namun, seiring dengan berjalan nya waktu, pelanggan anda akan kian berdatangan.
3. Riset Pasar
Ketahui mana yang diinginkan oleh pasar. Jika anda lebih teliti, sebenarnya ada banyak hal yang bisa dilakukan dan menghasilkan uang. Dimana ada banyak sekali keinginan yang belum tersalurkan. Karena pengusaha cenderung melakukan dan mengembangkan jenis usaha yang ada. Sangat sedikit sekali yang berni mengambil resiko dengan menjalankan dan mengembangkan usaha yang belum pernah dirintis sebelumnya.
4. Tahu Kapan Meminjam
Ya, sebenarnya menjadi sang jutawan memang diperlukan beragam pengorbanan, termasuk meminjam sebagian atau sejumlah uang. Jika anda benar-benar sudah meneiti dan menemukan usaha apa saja yang berpeluang untuk dikembangkan maka tidak ada salahnya melakukan pinjaman.
5. Konsisten
Ini merupakan hal terakhir yang haus dimiliki oleh semua calon jutawan. Konsisten! jangan pernah menyerah dan langsung termakan godaan jikala usaha anda tersebut menghadapi sebuah masalah atau bahkan terancam bangkrut. Ingat bahwa selalu ada jalan keluar disetiap masalah. Temukan hal tersebut, kucinya adalah tetap fokus dan konsisten. Tidak ada jutawan yang tidak pernah mengalami kegagalan sebelumnya, loh. Jadi, siapkah anda menjadi jutawan berikutnya?*