Kundur News – KARIMUN – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Karimun menggelar tes urine bagi terhadap jajaran seluruh anggota TNI Angkatan Laut Tanjungbalai Karimun, Senin (20/11). Tes urine itu digelar bertujuan untuk membersihkan prajurit dan jajaran dari narkoba.
Komandan Lanal, Letkol Laut (P) Totok Irianto mengatakan, tes urine itu bertujuan untuk mencegah masuknya barang haram tersebut di lingkungan TNI AL beserta staf Aparatur Sipil Negara (ASN).
“Sebelum memakai narkoba pikirkan lagi, karena akan berdampak kepada kerugian diri sendiri. Tidak hanya itu, karir dan tugas sebagai aparat juga akan terancam,” pesan Totok.
Tes urin dimulai setelah digelarnya apel pagi pada pukul 07.00 WIB, kemudian dilanjutkan tes urine. Rencananya kegiatan tersebut akan terus berkelanjutan setiap bulannya.
Terpisah, dihari yang sama, jajaran Polres Karimun pun menggelar kegiatan yang sama, tes urine yang dilakukan secara acak bagi 70 anggota Polres Karimun, yang digelar antara Satres Narkoba bekerjasama dengan BNNK Karimun.
Kapolres Karimun AKBP Agus Fajaruddin menegaskan, jika ada personilnya yang terindikasi mengkonsumsi narkoba dari hasil tes urine tersebut, akan diberikan sanksi tegas, bahkan akan dipecat.
“Tujuan dari tes urine ini adalah untuk membersihkan jajaran kami di Polres Karimun dari penyalahgunaan narkoba,” katanya.*