Wisudawan-UK-di-Ajak-Bangun-Kabupaten-Karimun

KARIMUN – Bupati Karimun Aunur Rafiq mengharapkan para wisudawan dan wisudawati dari Universitas Karimun (UK) harus mampu bersaing dengan mahasiswa lainnya serta membangun Kabupaten Karimun.

“Saya harap wisudawan dan wisudawati UK bisa membantu Kabupaten Karimun dalam meningkatkan sumber daya manusia yang ada di Kabupaten Karimun,” ajak Rafiq saat menghadiri wisuda 107 orang mahasiswa UK, Kamis (29/12) di Gedung Serbaguna Kantor Bupati.

BACA :  Kolaborasi Antara Pemerintah Daerah Dengan Perguruan Tinggi, Universitas Karimun Teken MoU dengan Desa Penarah

Menjadi alumni UK menurut Rafiq, hendaknya merupakan suatu kebanggaan karena berasal dari universitas di kampung halaman.

Bupati Karimun, Aunur Rafiq saat menghadiri wisuda 107 orang mahasiswa UK, Kamis (29/12) di Gedung Serbaguna Kantor Bupati.
Bupati Karimun, Aunur Rafiq saat menghadiri wisuda 107 orang mahasiswa UK, Kamis (29/12) di Gedung Serbaguna Kantor Bupati.

“Banggalah menjadi alumni dari UK dan jangan merendah diri,” pesannya.

Sementara itu, Rektor UK, Elvis Adril mengatakan jumlah mahasiswa dan mahasiwi yang diwisuda pada periode VI sebanyak 107 orang. Yang terdiri dari lima fakultas di UK.(*)

Previous articleKendaraan Bermotor Dilarang Lewati Jalur Coastal Area Saat Malam Tahun Baru
Next articleProgram Bali Mandara Perlu Evaluasi